Halaman

Selasa, 26 Februari 2013

Tugas UTS


MAKALAH
SEKELUMIT PEMBAHASAN TENTANG BLOGGER
“Disusun untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah Teknologi Informasi”






Disusun oleh :
Bubuh Bukhori Muslim










FAKULTAS TARBIYAH
INSTITUT AGAMA ISLAM CIPASUNG
TASIKMALAYA 2012

KATA PENGANTAR

 Bismillahirahmairrahim, Alhamdulillah segala puji bagi Allah yang telah memberikan kenikmatan kepada kita semua, Sholawat serta salam semoga tercurah limpahkan kepada Nabi Muhammad SAW, kepada Keluarganya, Sahabatnya, dan Para pengikutnya. selanjutnya  penulis telah menyelesaikan makalah yang berisikan  tentang    Sekelumit Pembahasan Tentang Blogger
Penulis mengucapkan terima kasih, yang pertama kepada Allah SWT yang telah menganugrahkan nikmat-Nya yang sangat banyak bagi penulis, selanjutnya kepada kepada Dosen mata kuliah Studi Teks Hadits yang telah membimbing penulis, dan penulis ucapkan terima kasih kepada kawan-kawan yang telah membantu dan memotivasi penulis selama ini, mudah-mudahan kebaikan semua dibalas oleh Allah SWT dengan berlipat ganda. Amin.
Dalam menyusun makalah  ini penulis menyadari masih banyak kekurangan,  oleh karena itu penulis memohon kritik dan saran demi kemajuan penulis sendiri.








DAFTAR ISI


Kata Pengantar.......................................................................................... i
Daftar Isi ...................................................................................................  ii
Bab I ..........................................................................................................  1
Pendahuluan .............................................................................................  1
Latar belakang........................................................................................... 1
Rumusan masalah..................................................................................... 1
Bab II.......................................................................................................... 2
Pembahasan .............................................................................................  2
Apa itu Blog ?  ...........................................................................................  2
Sejarah Blogger ........................................................................................  2
Kenapa kita harus Nge-Blog di jaman sekarang ?  ..................................  3
Jenis-jenis Blog ......................................................................................... 4
Bab III ........................................................................................................ 5
Penutup ..................................................................................................... 5
Kesimpulan ...............................................................................................  5
Saran .........................................................................................................  5
Daftar Pustaka ..........................................................................................  6
                                                                                   



BAB I
PENDAHULUAN
            1.  Latar Belakang
Ada ungkapan yang cukup popular “Hari gini belom punya blog ? Bikin dong ! gampang tau !”. Ya benar sekali Ungkapan ini begitu populer di internet untuk menyampaikan sebuah maksud bahwa teknologi sudah menyediakan segalanya. Sekarang ini membuat blog adalah sesuatu yang mudah. Siapa saja dapat membuatnya, asalkan tahu caranya.
Namun sayangnya meski mudah tidak semua orang di jaman teknologi ini tahu dan mengenal  blog, oleh sebab itu melalui makalah ini penulis mencoba berbagi sekelumit pembahasan tentang blog.
Dengan bantuan engine utama pembuatan blog yaitu Blogger.com, siapa saja akan mampu dengan mudah membuat sebuah blog tanpa harus mengetahui bahasa pemrograman website, karena di dalam Blogger.com juga disitu di tuturkan langkah-langkah yang harus di lakukan.



         2. Rumusan Masalah
             1. Apa itu Blog ?
             2. Sejarah Blogger ?
             3. Kenapa kita harus ikut Nge-Blog di jaman sekarang ? 
             4. Jenis - Jenis Blogger











BAB II
PEMBAHASAN
1.      Apa itu Blog ?
Blog merupakan singkatan dari web log  adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.
Blog adalah singkatan dari web log yang artinya jenis situs web yang menyerupai tulisan-tulisan pada halaman web, biasanya disusun diurutkan secara kronologis (waktu kejadian) mulai dari postingan yang terbaru berada di bagian atas halaman utama (halaman depan/homepage) diikuti postingan paling lama dibawahnya. Seringkali blog di update secara berkala

2.      Sejarah Blogger
Media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh Pyra Labs sebelum akhirnya Pyralab diakusisi oleh Google.Com pada akhir tahun 2002 yang lalu. Semenjak itu, banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut.
Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam,dari sebuah catatan harian, media publikasi dalam sebuah kampanye politik, sampai dengan program-program media dan perusahaan-perusahaan. Sebagian blog dipelihara oleh seorang penulis tunggal, sementara sebagian lainnya oleh beberapa penulis, . Banyak juga weblog yang memiliki fasilitas interaksi dengan para pengunjungnya, seperti menggunakan buku tamu dan kolom komentar yang dapat memperkenankan para pengunjungnya untuk meninggalkan komentar atas isi dari tulisan yang dipublikasikan, namun demikian ada juga yang yang sebaliknya atau yang bersifat non-interaktif.
Situs-situs web yang saling berkaitan berkat weblog, atau secara total merupakan kumpulan weblog sering disebut sebagai blogosphere. Bilamana sebuah kumpulan gelombang aktivitas, informasi dan opini yang sangat besar berulang kali muncul untuk beberapa subyek atau sangat kontroversial terjadi dalam blogosphere, maka hal itu sering disebut sebagai blogstorm ataubadai blog.
Blogger sebenarnya adalah sebuah sistem publikasi blog (blog publishing system) yang pada awalnya dibuat oleh Pyra Labs pada tanggal 23 Agustus 1999 dan merupakan sebuah dedicated blog-publishing tool pertama kali yang diperuntukkan untuk membantu mempopulerkan format tersebut. Pada bulan Februari 2003, dikarenakan kepopulerannya, akhirnya Pyra Labs diakuisisi oleh Google. Akuisisi ini menyebabkan fitur premium yang sebelumnya dikenakan biaya, kemudian berubah gratis. Pada tahun 2004, Google mengenalkan layanan barunya “Picasa”, yaitu sebuah aplikasi untuk mengorganisir dan mengedit foto digital. Layanan ini kemudian diintergrasikan dengan utility sharing foto Hello ke dalam layanan Blogger, sehingga memungkinkan seorang pengguna blogger untuk memposting foto-foto mereka ke dalam blog yang dibuatnya. Pada tanggal 9 Mei 2004, “Blogger” mendesain ulang tampilan utamanya, berbagai perubahan dilakukan di dalam Blogger dengan menambahkan berbagai fitur seperti web standards-compliant template, halaman arsip individu untuk posting, komentar dan posting menggunankan email. Pada tanggal 14 Agustus2006, “Blogger” meluncurkan rilis terbaru dalam “versi beta” dengan kode “invader”, bersamaan dengan rilis versi Gold. Ini membuat berpindahnya pengguna Blogger ke server Google dan disertai dengan ditambahkannya beberapa “fitur baru” di dalamnya.
 Dalam bulan Desember 2006, akhirnya versi terbaru Blogger tersebut tidak lagi dalam “versi beta” dan dalam bulan Mei 2007, Blogger telah benar-benar berpindah ke server Google.  
3.      Kenapa kita harus ikut Nge-Blog di jaman sekarang ?
Banyak alasan yang membuat seseorang yang pada akhirnya memutuskan untuk membuat sebuah blog, Mulai dari ingin berbagi hingga untuk keperluan bisnis, bahkan blog juga bisa di jadikan mesin pencetak uang dengan syarat blog kita berkualitas dan menarik, juga sekarang ini akses internet begitu mudah siapa saja akan dapat memperolehnya dengan biaya yang dapat dijangkau sehingga siapapun dapat mulai membuat blog tanpa harus memikirkan biaya internet.
Alasan lain yang mengharuskan kita untuk mempunyai blog yaitu dikarnakan   blog  mempunyai fungsi yang sangat beragam, dari sebuah catatan harian, media publikasi dalam sebuah kampanye politik, sampai dengan program-program media dan perusahaan-perusahaan. Sebagian blog dipelihara oleh seorang penulis tunggal, sementara sebagian lainnya oleh beberapa penulis. Banyak juga weblog yang memiliki fasilitas interaksi dengan para pengunjungnya, seperti menggunakan buku tamu dan kolom komentar yang dapat memperkenankan para pengunjungnya untuk meninggalkan komentar atas isi dari tulisan yang dipublikasikan, namun demikian ada juga yang yang sebaliknya atau yang bersifat non-interaktif.

4.      Jenis-jenis Blog
No
Jenis blog
Ciri-ciri
1.
Blog politik
Tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis    blog (Seperti kampanye).
2.
Blog pribadi
Disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, gagasan jahat, dan perbincangan teman.
3.
Blog bertopik
Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu.
4.
Blog kesehatan
Lebih spesifik tentang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, dll.
5.
Blog sastra
Lebih dikenal sebagai litblog (Literary blog).
6.
Blog perjalanan
Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/traveling.
7.
Blog riset
Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru.
8.
Blog hokum
Persoalan tentang hukum atau urusan hukum; disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).
9.
Blog media
Berfokus pada bahasan berbagai macam informasi
10.
Blog agama
Membahas tentang agama
11.
Blog pendidikan
Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru.
12.
Blog kebersamaan
Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu.
13.
Blog petunjuk (directory
Berisi ratusan link halaman website.
14.
Blog bisnis
Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka
15.
Blog pengejawantahan
Fokus tentang objek diluar manusia; seperti anjing
16.
Blog pengganggu (spam)
Digunakan untuk promosi bisnis affiliate; juga dikenal sebagai splogs (Spam Blog)
BAB III
PENUTUP

1.      Kesimpulan
Blog merupakan sebuah catatan online yang dapat di lihat, dibaca , dan dikomentari oleh pengguna internet lainnya seperti halnya dairy atau tempat curhat untuk melepaskan ide, keluhan, informasi yang bermanfaat, catatan pribadi, cerpen dan banyak lainnya. Blog merupakan media informasi yang sangat membantu pengguna yang membutuhkan informasi, maka dari itu blog memiliki kasta tertinggi dalam tingkatan sosial media karena tugas seorang blogger adalah memberikan informasi yang dapat membantu para pembaca untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan, sehingga Pembaca dapat belama-lama berada di situs kita karena menikmati informasi yang berguna. 

2.      Saran
Seringkali blog di update secara berkala oleh pemilik dan ditulis hanya dengan satu topik khusus, contohnya tentang tutorial wordpress, Internet, tips dan trick seo, catatan pribadi, hobi dll. Walaupun tidak sedikit juga pemilik mencampur tulisannya dengan lebih dari satu topik seperti situs saya ini. Untuk mengetahui pengertian blog sebenarnya anda dapat membaca beberapa sumber yang menjelaskan tentang pemahaman blog atau juga anda dapat membuat blog pribadi anda dan rasakan seperti apa rasanya posting tulisan anda sendiri dan di komentari orang lain, saya yakin anda bisa menyimpulkan sendiri mengenai pengertian blog.





                                         




                                         







DAFTAR PUSTAKA

·Setyaji, J dan S, Sudarma. (2012). Buku Pintar Ngeblog. Jakarta: Media Kita
.Maddie Suyadi dan Su Rahman. (2012). Killer Blog. Jakarta: PT.Elex media komputindo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar